Penyebab Senar Putus Saat Di Makan Ikan

Penyebab Senar kalian putus saat narik ikan besar itu banyak sebabnya, kalian harus mengetahui dengan jelas mengapa saat pancing di makan ikan besar senar tidak kuat dan putus sehingga gagal sudah mendapatkan ikan tersebut. Hal seperti ini sangat sering kali dirasakan oleh para pemancing, biasanya ada yang lama putusnya dan ada juga yang begitu cepat, saat ikan menarik pancing dan langsung putus dan hal seperti ini sangatlah menjengkelkan bukan.
Penyebab Senar kalian putus saat narik ikan besar itu banyak sebabnya, kalian harus mengetahui dengan jelas mengapa saat pancing di makan ikan besar senar tidak kuat dan putus

Sebagai pemancing, kalian harus tau betul apa saja penyebab dan mengapa senar kalian tidak tahan menarik ikan hingga sampai ke permukaan. Sedangkan kalau kita pikir, senar sangat susah putus terlebih bagian ujung joran pancing itu sangatlah lentur sehingga akan selalu bermain saat ikan memakan umpan. jut...jut...jut begitulah kiranya.

Nah bagi kalian yang penasaran, mengapa bisa senar yang kalian gunakan itu tidak mampu melawan tarikan ikan, berikut akan saya jabari satu per satunya supaya bisa menambah pengalaman kita semua.

1# SENAR TERKEBA GIGI IKAN
Ini adalah hal yang sangat sering terjadi, saat ikan memakan umpan senar langsung bergesekan dengan giginikan, bila kebetulan senar yang di gunakan berdiameter besar bisa jadi tetap ikan akan naik ke permukaan. Sebaliknya, bila senar tidak mampu melawan gesekan ikan maka sudah bisa dipastikan senar akan mudah putus, hal ini harus benar-benar dipelajari supaya kalian bisa menyesuaikan antara senar dan target ikan.

2# TERKENA GESEKAN BENDA DI DALAM AIR
Ini juga salah satu penyebab senar tidak kuat melawan tarikan ikan, saat kalian menarik ikan ke bagian tepi air lali senar bergesekan dengan benda-benda yang berada di dalam air salah 1 nya adalah batu besar atau napalan. Gesekan inilah yang membuat senar putus, logikanya seperti ini kalian menarik posisi senar pasti kencang, lalu ikan membawa berjalan maju otomatis senar akan tergesek dan pasti putus.

3# TERBURU-BURU MENARIK IKAN KE PINGGIR
Ini biasanya di alami oleh para pemancing baru dan belum pernah menarik ikan berukuran besar, karena buru-buru inilah membuat perlawanan dan adu kekuatan antara tarikan ikan dan senar. Bila kebetulan senar yang dipakai itu kuat, bisa jadi ikan naik tapi dengan adu kekuatan ini bisa menyebabkan senar putus karena ikan akan lebih akresif saat berada di pinggiran dan melihat manusia.

4# DIAMETER SENAR MEMANG TIDAK MAMPU
Bila kalian kebetulan mengunakan senar yang kecil, dan ikan yang makan umpan pancing kalian kebetulan besar. Sebenarnya, tetap saja bisa di akali tapi sayangnya ikan yang lebih besar dari kekuatan senar akan lebih mudah untuk memutuskan senar pancing kalian.

5# SENAR SUDAH RAPUH
Ini juga sering terjadi, karena biasanya pemancing tidak terlalu memikirkan kekuatan senar. Harus kalian ketahui, senar semakin lama di gunakan kekuatanya akan berkurang dan rapuh sehingga memang tidak sanggup untuk menarik ikan yang berukuran besar.

Dari beberapa hal diatas, sudah bisa kita pastikan penyebab senar kalian tidak tahan memang disebabkan oleh faktor diatas, jadi cobalah koreksi semuanya pada diri dan peralatan pancing yang kalian gunakan.

Pelajari satu persatunya dan mulai dengan penuh kesabaran dan kosentrasi, karena saat ikan besar yang makan dan terasa tarikan berat biasanya pemancing akan hilang kontrolnya karena grogi hal semacam ini juga bisa jadi penyebab salah satu yang sudah saya sebutkan diatas tadi berada pada diri kalian.

Setidaknya, sampai disinilah saya bisa berbagi seputaran senar yang putus saat di tarik atau melawan ikan karena kekuatan ikan di air akan menjadi berkali-kali lipat dari kekuatan bobotnya. Semogga bisa menambah pengetahuan kita senua.

Posting Komentar untuk "Penyebab Senar Putus Saat Di Makan Ikan"