Makanan Ikan Patin Selain Pelet, Cepat Berkembang dan Besar
Pakan ikan patin peliharaan dikolam tidak harus selalu pelet, sebagai pengembangan supaya lebih cepat besar dan berkembang biak.
Terutama peliharan dikolam untuk tujuan dijual lagi, semakin cepat besar pastinya akan lebih cepat juga jadi penghasilan tambahan.
Seperti yang kita ketahui, pada umumnya masih pemeliharaan ikan patin berkisar antara 3 - 6 bulan, barulah terlihat besar dan siap untuk dioperasionalkan penjualan atau kolam pemancingan.
Tapi pemikiran manusia pastinya akan selalu berkembang dan berharap lebih cepat besar, dan hasilnya bila pakan yang diberikan tepat maka akan cepat juga untuk berkembang dan besar-besar.
Untuk kalian yang sedang memelihara ikan patin dikolam, dengan tujuan ingin lebih cepat untuk besar yang harus diutamakan adalah waktu yang tepat untuk memberi pakannya.
Contoh seperti ini, misalkan sedari awal pemberian pakan dimulai jam 9 pagi kemudian yang 6 sore lalu menunggu lagi sampai keesokan lagi, bukan begini caranya.
Usahakan rutin dan tepat, masa pengembangan ikan patin adalah pagi, siang, sore dan malam hari.
Jadi tinggal atur waktu sedari pertama diberikan pakan, misalkan perhitungannya begini pagi jam 6, siang jam 12 sore jam 6 dan tengah malam 12 secara rutin.
Tidak harus pakan yang diberikan banyak, tapi tepat misalkan pembukaan dimulai dengan takaran 10 kg berarti di bagi 4 saat memberikan pakannya.
Dengan pemberian yang rutin ini, pastinya disaat ikan patin mendekati diberi pakan sudah jelas akan terlihat lapar dan lahap memakan yang ditebarkan.
Sedangkan untuk pakan selain pelet, kalian bisa mengunakan Belatung Maggot BSF sebagai pengantinya, harap terapkan di hari pertama pemberian pakannya jangan putus menyambun.
Selain hanya memberikan pakan saja, setidaknya saat berselang 4, 5 harian sambil dikontrol dan perhatikan ikan patin yang aktif memakan umpan, karena biasanya tetap akan ada saja yang besarnya lambat karena kalah cepat memakan pakan yang diberikan.
Bila tidak rata dalam pembesaran ikan patin, bukan harus merubah pola makannya dengan ditambahkan lebih banyak, karena ini tetap akan membuat hasilnya sama saja.
Tapi yang sekiranya tidak membesar kemungkinan karena nafsu makannya memang berkurang, dengan begitu dipastikan untuk menambahkan Protein Powder Amino sebagai penambah nafsu makan dan merangsang pakan yang diberikan.
Penerapan diatas silahkan dicoba bila menjadi kebiasaan baru untuk kalian mengurus ikan patin, tapi tidak meninggalkan cara lama yang kalian ketahui, tujuannya sebagai perbandingan cepat berkembang dengan trik yang dibagikan ini atau yang biasanya kalian gunakan.
Setelah ketemu sela penerapan, nantinya bisa kalian ambil sisi bagusnya yang ini atau tetap yang diketahui, sampai disini semogga bermanfaat daj dimurahkan rejekinya memelihara ikan patin dengan umpan selain pelet.
Posting Komentar untuk "Makanan Ikan Patin Selain Pelet, Cepat Berkembang dan Besar"
Silahkan beri komentar yang sesuai dengan judul artikel, selain itu berikan support bila ada kesalahan dalam penulisan agar bisa di Perbaharui lagi isi konten dengan yang lebih jelas sob.